Telah diriwayatkan dari Ibnu Abbas, bahwa ia mengatakan, telah datang Auf bin Malik Asyja‘i kepada Rasulullah saw. dan berkata, “Wahai Rasulullah, sesungguhnya anakku ditawan oleh musuh dan istriku amat gelisah, maka apakah yang engkau perintahkan kepadaku?” Beliau mengatakan, “Aku perintahkan kepadamu dan kepadanya agar kalian memperbanyak ucapan:
لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ اِلَّا بِاللهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيْمِ
Kata istrinya, “Alangkah baiknya apa yang diperintahkan kepadamu.” Keduanya pun mulai memperbanyak ucapan itu, kemudian anaknya dilepaskan oleh musuh. Kemudian ia menggiring kambing mereka dan membawanya kepada bapaknya, maka turunlah ayat ini. (HR. Ibnu Mardawaih)
Telah diriwayatkan dari Ibnu Abbas, bahwa pada suatu hari ia naik kendaraan di belakang Rasulullah saw. lalu Rasulullah saw. mengatakan kepadanya, “Wahai pemuda, sesungguhnya aku ingin mengajarkan kepadamu beberapa kalimah, “Jagalah Allah, maka Dia akan menjagamu. Jagalah Allah, maka engkau akan mendapati-Nya ada di hadapanmu. Bila engkau meminta, mintalah kepada Allah. Bila engkau memohon pertolongan, mohonlah pertolongan kepada Allah. Ketahuilah bahwa seandainya suatu umat bersepakat untuk memberikan kemanfaatan kepadamu, mereka tidak akan memberikannya kepadamu, kecuali apa yang telah dituliskan Allah untukmu. Seandainya mereka hendak menimpakan mudarat kepadamu, maka mereka tidak akan menimpakannya kepadamu kecuali apa yang telah dituliskan Allah untukmu. Pena telah diangkat dan lembaran pun telah kering.”
Sumber : Tafsir Al-Maraghi
ADS HERE !!!